PUDING SINGKONG 2 LAPIS
Puding singkong ini dapat disajikan begitu saja, atau dapat juga disajikan dengan vla sebagai pelengkapnya.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
Bahan I:
500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
3 bungkus agar-agar bubuk
1 1/2 sendok teh jeli instan
100 gram singkong yang sudah diparut halus
125 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
2 lembar daun pandan
1 kuning telur
Bahan Ii:
500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 1/2 bungkus agar-agar bubuk
1 1/2 sendok teh jeli instan
100 gram singkong, diparut halus
175 gram gula pasir
20 gram cokelat bubuk
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh cokelat pasta
1 kuning telur
Cara Pengolahan :
- Bahan I: rebus semua bahan kecuali kuning telur sambil diaduk sampai mendidih. Angkat.
- Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Masak lagi di atas api sambil diaduk sampai meletup-letup. Tuang di loyang tulban. Biarkan berkulit.
- Bahan II, rebus semua bahan kecuali kuning telur sambil diaduk sampai mendidih. Angkat.
- Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Masak lagi di atas api sambil diaduk sampai meletup-letup. Tuang di atas lapisan I. Bekukan.
Untuk 16 potong
Tidak ada komentar:
Posting Komentar