Nyam Nyam... Empuknya Si Empal Gepuk!
Siapa yang tidak kenal empal gepuk? Daging olahan tradisional khas Sunda yang satu ini rasanya memang patut diacungi jempol. Dagingnya memakai daging sapi yang diiris tipis. Bumbunya yang terasa manis gurih meresap hingga ke dalam serat daging terasa lezat, apalagi saat dipadukan dengan nasi uduk dan sambal. Nyam.. nyam!
Nama empal gepuk memang sudah tak asing di telinga kita. Ya, makanan olahan daging khas Sunda ini uenaknya memang poll. Apalagi empal gepuk bisa dijadikan lauk-pauk untuk makanan sehari-hari mulai dari teman pendamping nasi putih, nasi timbel atau nasi uduk.
Daging sapi yang digunakan untuk membuat empal gepuk ini adalah daging sapi bagian paha atas. Sedangkan nama 'empal gepuk' ternyata memiliki arti tersendiri. Daging sapi biasanya dipotong tipis mengikuti serat lalu dimasak dengan bumbu empal (bawang merah, bawang putih, ketumbar dan gula merah) hingga meresap. Sebelum digoreng, daging empal dipukul-pukul ata digepuk hingga pipih. Nah, karena itulah namnya jadi 'empal gepuk'.
Proses pemukulan daging sapi tersebut membuat serat daging jadi putus atau pipih sehingga daging lebih mudah dikunyah. Sedangkan proses pemasakn yang lama membuat bumbu meresap sempuran hingga ke serat daging. Rasanyapun manis-manis gurih enak!
Casino Roll - Casino Roll
BalasHapusCasino Roll. The Casino Roll is a casino 슬롯나라 game that has 텍사스 홀덤 been around 룰렛 테이블 since the 골드머니 beginning. We offer a wide variety of casino games and games. 원피스바카라 Our games